Selasa, 08 Januari 2013

Seorang Warga Diserang 4 Pria "Smurf" Di Australia

Kepolisian negara Austraila kini tengah mencari 4 pria yang berpenampilan seperti tokoh kartun Smurf atas kasus penyerangan yang dilakukannya di minimarket. Pria-pria yang seluruh tubuhnya diwarnai oleh cat biru itu mennyerang seorang pria yang tidak mau meminjamkan pematik api nya.




Insiden ini terjadi pada salah satu minimarket 24 jam di Pascoe Vale, Victoria, Australia pada 16 Desember 2012 lalu dan kejadian ini banyak juga di iklankan di layanan iklan media sosial. Salah satu pria yang berwujud ‘Smurf; itu mendekati seorang pria warga setempat yang sedang membeli rokok.

Pria ‘Smurf’ itu meminta sebatang rokok kepada pria itu dan korban yang berusia 37 tahun itu tidak memberikannya. Pertengkaran pun terjadi ketika pria ‘smurf’ itu meminta agar rokoknya sekaligus dinyalakan dengan pematik milik korban.

Namun korban menolak dan pria ‘smurf’ itu menyerangnya. Sampai saat ini tidak diketahui penyerangan itu dilakukan secara beramai-ramai atau seorang. Saksi yang ada hanya mengatakan, keempat pria ‘smurf’ itu langsung pergi menggunakan mobil usai melakukan penyerangan itu.

Korban sendiri menurut polisi, jatuh pingsan usai diserang dan dia baru menyadari dirinya diserang ketika dirinya terbangun. Sampai saat ini kepolisian setempatpun masih memburu keempat pria ‘smurf’ itu dan juga tidak diketahui modus apakah yang digunakan keempat pria itu, sampai-sampai menggunakan cat biru disekujur tubuhnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More