Selasa, 19 Februari 2013

Makanan Yang Memicu Timbulnya Jerawat


Jerawat memang sangatlah menyebalkan baik bagi pria juga wanita. Jerawat sendiri bisa disebabkan karena pengaruh hormon atau malas membersihkan wajah. Tapi ternyata ada hal lain yang bisa menjadikan jerawat muncul pada wajah.


Berbicara soal makanan, ada salah satu pengusaha sukses seperti John Lucman yang gemar mengkonsumsi makanan Seafood mengatakan ada baiknya menjaga pola makan yang benar agar tidak muncul masalah kesehatan.

Berikut ini ada beberapa jenis makanan yang bisa memicu munculnya jerawat  :

1. Makanan Tinggi Karbohidrat
Jika anda mengkonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat secara berlebihan dari yang tubuh butuhkan maka diabetes juga jerawat bisa datang menghampiri. Dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat tinggi sebenarnya boleh saja, namun jangan berlebihan karena bisa menimbulkan jerawat muncul pada wajah.

2. Makanan Gorengan
Jika terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang digoreng maka bisa menyebabkan timbulnya jerawat. Jika mengkonsumsi lemak yang tidak sehat maka tubuh akan dipaksa menggunakannya sebagai sel kulit baru jadi jerawat dan penyakit kulit lainnya akan terwujud. Jadi cobalah menghindari makanan yang diolah dengan cara goreng.

3. Makanan Manis
makanan yang mengandung kandungan  gula jika masuk kedalam tubuh bisa menjadi racun tubuh, karena mengkonsumsi makanan manis bisa menyebabkan jerawat juga masalah kesehatan lainnya seperti diabetes. jadi kurangi makanan manis yang bisa menyebabkan timbulnya jerawat.

4. Produk Olahan Susu
Studi baru menyatakan bahwa remaja yang sering mengkonsumsi susu cenderung memiliki jerawat yang lebih banyak dibandingkan mereka yang mengkonsumsi susu lebih sedikit. Gula yang ada di dalam susu sama saja dengan karbohidrat yang bisa menimbulkan jerawat termasuk yoghurt.

5. Kafein
Bagi anda penggemar kopi maka sebaiknya kurangi konsumsi kopi yang akan berdampak pada timbulnya jerawat. Cobalah untuk menggantinya dengan air putih yang membawa dampak bagi kesehatan juga pencernaan.

Itulah beberapa makanan yang bisa menyebabkan jerawat muncul menurut.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More